JAKARTA-Tampilnya sejumlah orang muda dalam survei Pilpres-2024 membawa harapan baru bagi masa depan Indonesia yang lebih cemerlang.
Selain itu hal lain yang menggembirakan adalah meskipun pilpres relatif masih lama, tapi publik sudah begitu antusias untuk berwacana tentang siapa kelak yang akan menggantikan Presiden Jokowi.
Demikian antara lain pernyataan Wakil Sekjend Partai Nasdem, Hermawi Taslim dalam dialog Prime Time bertajuk “Silau Panggung Pilpres” yang diselenggarakan stasiun TV berita CNN, Kamis (10/6/2021).
Selain Taslim, dialog tersebut menampilkan pakar politik Burhanudin Muhtadi dan ketua DPP PDI Nusyirwan Soejono.
Pertanyaannya, bagaimana dengan posisi Partai Nasdem sendiri?
Menurut Wakil Sekjen DPP Partai NasDem itu, bahwa pihaknya akan menyelenggarakan konvensi pada tahun 2022.
“Pilpres adalah ajang untuk mencari dan memilih figur yang akan menjadi Nakoda Republik ini. Jadi, dia harus yang terbaik buat masa depan bangsa. Dan, untuk menemukan figur yang demikian, maka Nasdem telah berketetapan hati akan melakukan penjaringan dalam sebuah perhelatan Konvensi. Rencananya akan diselenggarakan tahun 2022. Saat ini kami tengah mematangkan konsep penyelenggaraannya,” kata Wakil Sekjen DPP Partai NasDem, Hermawi Taslim.
Komentari tentang post ini