Pasca TLKM Alihkan 798 Tower, Mitratel Pimpin Industri Menara Telko

Wednesday 4 Aug 2021, 12 : 14 pm
by
Rencana konsolidasi ini masih dalam tahap kajian, dan tahap berikutnya akan dilakukan kajian terhadap opsi unlocking value terbaik yang akan memberikan manfaat terbesar bagi perusahaan
PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk

JAKARTA-PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (TLKM) memutuskan untuk memperkuat bisnis penyediaan menara telekomunikasi melalui anak usahanya, PT Dayamitra Telekomunikasi (Mitratel), dengan melakukan penyertaan modal berupa aset (inbreng) 798 menara telekomunikasi.

Menurut Direktur Strategic Portfolio TLKM, Budi Setyawan Wijaya dalam siaran pers yang dikirim melalui surat elektronik, Selasa (3/8), pengalihan aset menara telekomunikasi yang dilakukan perseroan kepada Mitratel merupakan bagian dari penataan portofolio TelkomGroup, serta merupakan bentuk komitmen TLKM untuk menjadikan Mitratel sebagai vehicle sekaligus pemain yang menguasai industri tower.

“Industri menara telekomunikasi ini merupakan industri yang sangat prospektif di tengah potensi perkembangan ekonomi digital Indonesia, ditambah pula masuknya teknologi generasi kelima. Dengan langkah ini, TelkomGroup percaya bahwa Mitratel mampu memperkokoh posisinya sebagai pemimpin industri menara telekomunikasi nasional dan memberikan value yang tinggi bagi perusahaan juga para stakeholder,” papar Budi.

Baca juga :  Per Juli 2023, Laba Satria Antaran Prima Turun 39,09%

Selain sebagai upaya penataan portofolio, kata dia, langkah inbreng menara milik Telkom ke Mitratel juga merupakan salah satu strategi bisnis untuk meningkatkan kapabilitas dari sisi aspek infrastruktur telekomunikasi.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari BeritaMoneter.com. Mari bergabung di Channel Telegram "BeritaMoneter.com", caranya klik link https://t.me/beritamoneter, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca juga berita kami di:

gatti

Adalah jurnalis senior yang memiliki spesialisasi dalam membuat analisis ekonomi dan politik.

Komentar


HI THERE!

Eu qui dicat praesent iracundia, fierent partiendo referrentur ne est, ius ea falli dolor copiosae. Usu atqui veniam ea, his oportere facilisis suscipiantur ei. Qui in meliore conceptam, nam esse option eu. Oratio voluptatibus ex vel.

Wawancara

BANNER

Berita Populer

Don't Miss

Menparekraf Dorong Pelaku Parekraf “Go Digital” Lewat Program BBI

JAKARTA-Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif

Songsong MEA, YKPN Gelar Pameran UKM Sektor Pertanian Nusantara

JAKARTA-Yayasan Kedaulatan Pangan Nusantara (YKPN) bekerjasama dengan Direktorat Jenderal (Ditjen)