JAKARTA – Pemimpin Gereja Katolik Dunia sekaligus Kepala Negara Vatikan, Paus Fransiskus, menyampaikan pidato di Istana Negara.
Paus Fransiskus awalnya menyapa Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan menyampaikan terima kasih atas undangan serta sambutan hangat yang diterimanya sejak tiba di Indonesia. Paus Fransiskus juga menyapa Presiden terpilih Prabowo Subianto yang hadir.
Dalam pidatonya, Paus bicara soal tantangan-tantangan bersama, termasuk tantangan untuk melawan ekstrimisme dan intoleransi, yang melalui pembelokan agama, berupaya untuk memaksakan sudut pandang mereka dengan menggunakan tipu muslihat dan kekerasan.
Paus mengatakan untuk memperkuat kerukunan yang damai dan berbuah yang menjamin perdamaian dan menyatukan upaya-upaya untuk menghapuskan ketimpangan dan penderitaan yang masih bertahan di beberapa wilayah negara, Gereja Katolik berkeinginan untuk meningkatkan dialog antaragama.
Dengan cara ini, prasangka dapat dihapus dan suasana saling menghargai dan saling percaya dapat bertumbuh.
Komentari tentang post ini