JAKARTA-PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) menegaskan peringkat idA+ untuk PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) beserta Obligasi Berkelanjutan III Tahun 2018-2019 dan Obligasi Berkelanjutan II Tahun 2016-2017 yang berlaku selama kurun 11 Januari 2021-1 Januari 2022.
“Kami merevisi prospek peringkat MEDC menjadi “stabil” dari sebelumnya “negatif”, seiring dengan tren pemulihan harga komoditas, khususnya minyak dan gas setelah mengalami penurunan tajam di Kuartal II-2020 pada awal pandemi Covid-19,” kata analis Pefindo, Niken Indriarsih di Jakarta, Rabu (13/1).
Menurut dia, Pefindo menilai bahwa tren kenaikan harga komoditas tersebut bisa meningkatkan proyeksi EBITDA dan menguatkan struktur permodalan maupun proteksi arus kas MEDC.
Beberapa insiatif dalam mengantisipasi dampak pandemi Covid-19, MEDC berhasil menurunkan tingkat utang dengan profitabilitas yang relatif stabil.
“Obligor dengan peringkat idA memiliki kemampuan yang kuat, jika dibandingkan dengan obligor Indonesia lainnya dalam upaya memenuhi komitmen keuangan jangka panjangnya. Tanda Tambah (+) menunjukkan bahwa peringkat yang diberikan relatif kuat dan di atas rata-rata kategori yang bersangkutan,” papar Niken.
Komentari tentang post ini