Demikian pula, divisi properti Grup melaporkan peningkatan laba bersih sebesar 42% menjadi Rp162 miliar. Ini disebabkan oleh kenaikan tingkat hunian di Menara Astra dan peningkatan pendapatan dari bisnis residensial.
Djony menambahkan, terbaru, pada bulan Oktober 2024, Grup telah menyelesaikan akuisisi 95,8% saham Heartology Cardiovascular Hospital dengan nilai investasi sebesar Rp643 miliar. Heartology merupakan salah satu rumah sakit spesialis jantung swasta terbesar di Indonesia yang berlokasi di Jakarta.
Investasi ini adalah bagian dari fokus ekspansi Astra pada sektor kesehatan. Jika investasi ini digabungkan dengan investasi sebelumnya di Halodoc dan Hermina, maka total investasi Grup di sektor kesehatan kini mencapai Rp4,2 triliun. Grup tetap berkomitmen untuk memperluas portofolionya di sektor kesehatan dan menciptakan sinergi dengan ekosistem Astra yang luas.
Komentari tentang post ini