Mereka juga terus meneriakan dukungan kepada Ganjar Pranowo-Mahfud MD.
“Ganjar-Mahfud menang. Ganjar-Mahfud menang,” teriak massa pendukung tersebut.
Sementara, arus lalu lintas di Jalan Diponegoro Menteng, terpantau pada karena adanya dukungan dari massa Ganjar-Mahfud MD.
Sekretaris Jenderal DPP PDIP Hasto Kristiyanto pun berkesempatan menemui massa aksi pendukung Ganjar-Mahfud MD di depan Kantor DPP PDIP.
Didampingi Wakil Ketua TPN GP Andi Gani Nena Wea, Hasto menyerukan pesan dari Megawati bahwa pentingnya memahami demokrasi bagi kedaulatan rakyat.
Maka, Hasto mengajak seluruh elemen pendukung untuk kembali meramaikan saat pendaftaran pasangan capres-cawapres Ganjar Pranowo dan Mahfud MD di Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI pada Kamis (19/11/2023).
“Maka dari itu, kita akan ramaikan untuk mendaftar, untuk mendukung Pak Ganjar dan Mahfud MD ke KPU dengan penuh semangat. Merdeka,” seru Hasto membakar semangat para pendukung.
“Mari kita dukung terus Pak Ganjar dan Pak Mahfud MD. Hidup buruh… hidup buruh.. hidup buruh,” teriak Hasto.
Komentari tentang post ini