Ujang menilai Golkar harus menekankan aspek diferensiasi pada kerja-kerja kampaye mereka.
Oleh karena itu sebenarnya yang mereka lakukan adalah bagaimana membangun konstruksi kampanye yang berbeda dari sebelumnya.
“Kalau hanya melakukan penggalangan opini publik, lalu kampanye di media. Itu hal yang biasa. Partai-partai lain pun melakukan hal serupa,” terangnya, Selasa (22/11/2022).
Ujang menyarankan Golkar harus menekankan aspek diferensiasi pada kerja-kerja kampaye mereka.
Hal itu patut dilakukan untuk menggaet para pemilih muda.
“Saya melihat harus ada variasi, harus ada pembeda, harus ada daya tarik yang diberikan Golkar pada pemilih, termasuk pemilih muda. Kalau tidak? Ya akan sama, akan biasa saja, akan tergerus oleh partai lain dengan kampanye yang sama,” tegas Ujang.
Menurutnya, Golkar adalah partai yang sudah cukup mapan dan matang dengan infrastruktur politik yang besar.
Namun, karena dengan konstruksi pemilih baru yang didominasi kalangan muda, Golkar juga harus menerapkan pendekatan baru.
Komentari tentang post ini