JAKARTA – Wakil Ketua Fraksi Golkar Bidang Industri dan Pembangunan (Inbang) Mukhtarudin mendukung Presiden Joko Widodo yang menekankan pentingnya resiliensi pangan dan energi hijau untuk masa depan bangsa Indonesia.
Menurut Mukhtarudin, membangun resiliensi sistem pangan adalah keniscayaan dalam menghadapi dampak perubahan iklim. “Karena sistem ketangguhan ekonomi di tanah air adalah aspek penting dalam perkembangan mencapai Indonesia Emas 2045,” tandas Mukhtarudin, Senin 29 Juli 2024.
Untuk itu, politisi Golkar Dapil Kalimantan Tengah ini berharap ketersediaan bahan pangan harus selalu memadai di tengah ancaman terhadap ketersediaan pangan akibat perubahan iklim di Indonesia.
“Ya, tentu DPR berharap membangun resiliensi sistem pangan ini harus benar-benar prima,” imbuh Mukhtarudin.
Sementara, Anggota Komisi VII DPR RI ini bilang peran teknologi dalam mengembangkan energi hijau tersebut dapat mengurangi ketergantungan pada bahan bakar fosil untuk menghasilkan listrik dari sumber daya alam.
Komentari tentang post ini