JAKARTA-Pertumbuhan intermediasi Lembaga Jasa Keuangan (LJK) menunjukkan peningkatan ditengah downside risks perekonomian domestik.
Per Januari 2017, Dana Pihak Ketiga (DPK) tumbuh sebesar 10,04% yoy (Desember 2016: 9,60% yoy) dan penyaluran kredit perbankan tumbuh sebesar 8,28% yoy (Desember 2016: 7,87% yoy).
“Pada periode yang sama, pertumbuhan piutang pembiayaan tercatat sebesar 6,67% yoy, juga dengan tren meningkat,” ujar Ketua Dewan Komisioner OJK Muliaman D Hadad.
Menurutnya, penghimpunan dana oleh 12 emiten melalui pasar modal pada periode Januari-Februari 2017 tercatat sebesar Rp17,2 triliun.
Dari total penghimpunan dana di pasar modal tersebut, sebanyak 73,22% merupakan emiten di sektor perbankan dan perusahaan pembiayaan.
Optimisme ini merupakan salah satu hasil Rapat Dewan Komisioner (RDK) Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Secara keseluruhan, stabilitas sektor jasa keuangan Indonesia dalam kondisi terjaga.
Memasuki awal 2017, pemulihan ekonomi negara advanced economies terpantau semakin solid, khususnya di Amerika Serikat.
Komentari tentang post ini