JAKARTA-PT Indosat Tbk (ISAT) mengumumkan, rancangan penggabungan usaha antara perseroan dengan PT Hutchison 3 Indonesia (Tri) telah disetujui oleh masing-masing dewan komisaris perusahaan, sehingga merger kedua perusahaan diharapkan efektif per 4 Januari 2022.
Berdasarkan informasi ISAT terkait perubahan atas ringkasan rancangan penggabungan usaha ISAT dan Tri yang dikutip Senin (27/12), rancangan merger disusun secara bersama-sama oleh direksi ISAT dan Tri dengan persetujuan dari masing-masing perusahaan peserta penggabungan pada 16 September 2021 yang diperbarui pada 20 Desember 2021.
“Rancangan penggabungan usaha awalnya dipersiapkan pada 16 September 2021, terakhir diperbarui pada 24 Desember 2021,” demikian disebutkan dalam ringkasan tambahan informasi mengenai rencana merger ISAT dan Tri.
Meski rancangan penggabungan usaha telah disetujui oleh dewan komisaris ISAT dan Tri, namun rancangan penggabungan usaha ini belum mendapatkan persetujuan melalui Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS-LB) dan belum mendapatkan pernyataan efektif dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Komentari tentang post ini