JAKARTA-Wakil Presiden, Ma’ruf Amin mendesak Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) yang berjumlah 1.149 perusahaan untuk segera melakukan sinergi bisnis dalam upaya mendukung percepatan program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) dan mendorong pertumbuhan ekonomi.
Pernyataan itu disampaikan Ma’ruf Amin saat berpidato dalam acara “TOP BUMD Awards 2020: Strategi Keberlangsung Bisnis BUMD di Era New Normal” yang diselenggarakan Top Business, Jakarta, Jumat (28/8).
Wapres meminta agar antar-BUMD maupun BUMD dan BUMN melakukan kolaborasi bisnis untuk mempercepat pemulihan ekonomi.
“Para kepala daerah harus membina, mengarahkan dan memfasilitasi BUMD, agar terus berkembang serta mampu meningkat kinerja dan layanannya dalam upaya membangun daerah, sekaligus mempercepat pemulihan ekonomi nasional di masa normal baru,” papar Ma’ruf Amin.
Wapres berharap, pelaksanaan acara TOP BUMD Awards 2020 yang mengapresiasi kinerja dan layanan perusahaan milik daerah ini mampu meningkatkan aktivitas bisnis BUMD dalam mendukung pembangunan ekonomi daerah dan mendorong pertumbuhan ekonomi nasional.
Komentari tentang post ini