PP Persero Raih Kontrak Baru Rp8,9 Triliun

Monday 10 Jun 2024, 12 : 16 pm

JAKARTA – PT PP Persero Tbk (PTPP) membukukan kontrak baru sebesar Rp8,9 triliun hingga Mei 2024.

Perolehan kontrak tersebut meningkat  sebesar 31,35% jika dibandingkan Rp6,7 triliun per Mei 2023.

Bakhtiyar Efendi, Sekretaris Perusahaan PTPP dalam pengumuman tertulis di Jakarta, dikutip Senin (10/6/2024) menjelaskan, perolehan kontrak baru ini didominasi oleh proyek dengan sumber dana pemerintah sebesar 53,02%, kemudian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) 32,49%, dan proyek swasta menyumbang 14,49%.

Menurut Bakhtiyar, perolehan kontrak baru tertinggi yaitu pada sektor jalan dan jembatan sebesar 55,06%, berikut gedung sebesar 39,30%, pelabuhan 3, 84%, industri sebesar 1,09%, minyak dan gas sebesar 0,53% dan power plant 0,18%.

Baca juga :  Perolehan Premi Asuransi Wahana Tata Tumbuh 20%

Rinciannya, papar Bakhtiyar, pencapaian kontrak baru PTPP pada bulan Mei 2024 berasal dari proyek Peningkatan Jalan di dalam KIPP Ibu Kota Nusantara, Kawasan West Residence sebesar Rp732 miliar, disusul Proyek Portsite Accomodation Complex Construction Freeport sebesar Rp326 miliar, serta perolehan kontrak baru dari Anak Perusahaan sebesar Rp1,36 Triliun.

Bakhtiyar mengatakan, PTPP terus meningkatkan komitmen untuk menyelesaikan dan mendukung pembangunan infrastruktur termasuk proyek di Ibu Kota Negara (IKN).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari BeritaMoneter.com. Mari bergabung di Channel Telegram "BeritaMoneter.com", caranya klik link https://t.me/beritamoneter, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca juga berita kami di:

Carol Aji

Adalah wartawan senior di Indonesia dengan segudang karya jurnalisnya yang memberikan pandangan mendalam terhadap berbagai isu terkini.

Komentar


HI THERE!

Eu qui dicat praesent iracundia, fierent partiendo referrentur ne est, ius ea falli dolor copiosae. Usu atqui veniam ea, his oportere facilisis suscipiantur ei. Qui in meliore conceptam, nam esse option eu. Oratio voluptatibus ex vel.

Wawancara

BANNER

Berita Populer

Don't Miss

Kondisi Global Pengaruhi Neraca Perdagangan Januari 2019

JAKARTA-Bank Indonesia (BI) mencatat neraca perdagangan Indonesia pada Januari 2019
investor korsel

Bahlil Dorong Pusat Pengembangan Ekonomi Baru di Banten

BANTEN-Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia mendorong