JAKARTA- Kementerian Perindustrian (Kemenperin) meminta para perajin maupun masyarakat Indonesia dapat terus menggali serta mengembangkan budaya lokal dalam menciptakan keunikan pada karya-karya yang dihasilkannya, sehingga mampu meningkatkan daya saing berbagai produk unggulan dalam negeri sebagai upaya pengembangan industri kreatif. Industri kreatif saat ini akan terus didorong sebagai salah satu dasar untuk pengembangan ekonomi nasional. “Apabila industri kreatif ini terus berkembang, diharapkan juga dapat menghasilkan produk-produk unggulan yang memiliki nilai seni tinggi dan daya saing di pasar global,” papar Dirjen Industri Kecil dan Menengah (IKM), Kemenperin Euis Saedah saat membuka pameran Produk Unggulan Sumatera dan Kalimantan 2015 di Plasa Pameran Industri, Kementerian Perindustrian, Jakarta, Selasa (19/5)
Kegiatan tersebut merupakan upaya Pemerintah dalam pengembangan industri kecil dan menengah (IKM), dimana Kemenperin secara konsisten terus mempromosikan berbagai produk unggulan dari para desainer dan perajin nasional kepada masyarakat luas.”Peningkatan kualitas produk yang dihasilkan oleh industri kecil dan menengah menjadi sangat penting untuk terus diperhatikan, terutama dalam era globalisasi yang kian terbuka setiap tahunnya. Pada era globalisasi seperti sekarang ini, berbagai produk mancanegara akan menjadi pesaing bagi produk yang dihasilkan oleh industri dalam negeri,” ujarnya.
Komentari tentang post ini