Termasuk dengan mensosialisasikan program-program Ganjar-Mahfud.
Di Malang, Cucu Bung Karno ini menggelar dialog dengan kalangan muda dan influencer.
Puan sekaligus memaparkan program-program Ganjar-Mahfud lewat pemutaran video 21 Program Unggulan pasangan nomor urut 3 tersebut.
Saat acara dialog, para anak muda dan influencer Malang yang hadir mencecar Puan dengan berbagai pertanyaan kritis, seperti mengenai lapangan kerja bagi anak muda.
Puan pun menyatakan komitmennya akan nasib anak muda bangsa.
“Tapi yang lebih penting, nasib anak-anak muda berada di tangan anak muda sendiri. Maka mari kita berjuang bersama,” ungkap perempuan pertama yang menjabat sebagai Ketua DPR RI tersebut.
Puan juga memastikan komitmen PDIP dan Ganjar-Mahfud terhadap nasib generasi muda.
Ia menyebut, Ganjar-Mahfud berpedoman pada prinsip Presiden pertama RI, Soekarno, mengenai pemberdayaan anak muda sebagai penerus negeri ini.
“PDIP dan Ganjar-Mahfud berpatron pada Bung Karno, dan memegang kutipan beliau yang terkenal soal anak muda: Beri aku sepuluh pemuda, niscaya akan kuguncangkan dunia,” terang Puan.
“InsyaAllah nanti kalau Pak Ganjar jadi presiden dan Pak Mahfud jadi wakil presiden, kami berkomitmen akan membuka 17 juta lapangan pekerjaan untuk semuanya,” sambung mantan Menko PMK itu disambut meriah tepuk tangan dari para anak muda yang hadir.
Puan menyatakan Ganjar-Mahfud yang didukung PDIP dan partai koalisi lainnya akan membuat program-program yang lebih baik dari yang ada saat ini. Termasuk memajukan desa-desa tertinggal dan daerah 3T.
Komentari tentang post ini