Pelantikan tersebut dilakukan dengan seremonial sederhana yang diwakili beberapa peserta yang terbagi di Auditorium, Ruang Serbaguna Lantai 17 Gedung Utama, dan Gedung Direktorat Jenderal Sumber Daya Air Lantai 8 yang tersambung secara virtual sesuai Protokol Kesehatan pencegahan COVID-19. Sedangkan sejumlah peserta lainnya yang berhalangan hadir mengikuti pelantikan secara virtual dari daerahnya masing-masing.
Dalam sambutannya Menteri Basuki berpesan kepada para pejabat yang dilantik untuk dapat menjadi pemimpin yang berkarakter baik dan kuat, senantiasa dicerminkan dari sikap budi pekerti yang berakhlakul karimah. “Bapak/Ibu yang dilantik hari ini adalah pemimpin dan akan mewarnai kinerja Kementerian PUPR ke depan. Sebagai pemimpin harus dapat menjadi contoh bagi para PNS muda Kementerian PUPR yang jumlahnya sekitar 5000 orang. Hal ini demi keberlangsungan Kementerian PUPR sebagai organisasi yang kredibel dan terpercaya,” pesan Menteri Basuki.
Dikatakan Menteri Basuki, pemimpin yang baik harus memiliki sifat ikhlas, jujur, dan rendah hati. “Ikhlas yaitu bersih dari kemusyrikan dan semua pekerjaan dimaknai dengan nilai ibadah sehingga mempunyai nilai lebih dalam bekerja. Jujur, tidak hanya berhubungan dengan tidak korupsi, tetapi berkomitmen dengan kebenaran yaitu niat baik dan benar untuk untuk melaksanakan amanah. Tidak munafik, bekerja secara transparan,” tegas Menteri Basuki.
Komentari tentang post ini