Rencanakan Buyback 396,5 Juta Saham, TBIG Siapkan Rp 800,8 Miliar

Wednesday 24 Apr 2024, 9 : 09 pm
Ilustrasi

JAKARTA – PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG) berencana melakukan pembelian kembali (buyback) maksimal 396,5 juta saham beredar dan tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI), dengan kesiapan dana sebesar Rp 800,8 miliar.

Berdasarkan keterbukaan informasi TBIG yang dikutip Rabu (24/4/2024), pelaksanaan buyback saham tersebut setelah perseroan mendapatkan persetujuan dari para pemegang saham melalui Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) yang akan digelar pada 30 Mei 2024.

“Jumlah saham yang akan dibeli kembali tidak lebih dari 396,5 juta lembar atau setara 1,75 % dari modal ditempatkan dan disetor penuh perseroan,” demikian disampaikan manajemen TBIG.

Adapun perkiraan biaya dalam rangka buyback saham ini sebanyak-banyaknya Rp 800,8 miliar.

Baca juga :  Dividen Final Sido Muncul Rp18 per Saham

Harga penawaran atas aksi korporasi ini akan lebih rendah atau sama dengan harga transaksi yang terjadi sebelumnya, seperti diatur dalam POJK Nomor 29 Tahun 2023. TBIG menunjuk PT Ciptadana Sekuritas Asia untuk melakukan buyback saham melalui transaksi di Bursa Efek Indonesia (BEI).

Jangka waktu buyback saham paling lama 12 bulan sejak mendapatkan persetujuan RUPS, namun manajemen TBIG bisa menghentikan program ini setiap waktu sebelum berakhirnya jangka waktu 12 bulan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari BeritaMoneter.com. Mari bergabung di Channel Telegram "BeritaMoneter.com", caranya klik link https://t.me/beritamoneter, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca juga berita kami di:

Lita Berita Moneter

Adalah Jurnalis perempuan yang sangat handal membuat liputan investigatif serta berhasil mengungkap kasus-kasus besar di Indonesia.

Komentar


HI THERE!

Eu qui dicat praesent iracundia, fierent partiendo referrentur ne est, ius ea falli dolor copiosae. Usu atqui veniam ea, his oportere facilisis suscipiantur ei. Qui in meliore conceptam, nam esse option eu. Oratio voluptatibus ex vel.

Wawancara

BANNER

Berita Populer

Don't Miss

Demi Industri Baja Nasional, Perlu Ada UU Pembatasan Impor

JAKARTA-Perusahaan baja nasional, PT Krakatau Steel (Persero) Tbk mengusulkan perlunya

Korsel Berminat Investasi Industri Komponen Kapal

JAKARTA-Korea Selatan (Korsel) berminat mengembangkan industri galangan kapal di Indonesia.