SURABAYA-Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Politik dan Keamanan sekaligus Ketua DPR RI Puan Maharani meresmikan kantor Tim Pemenangan Daerah (TPD) Ganjar-Mahfud Provinsi Jawa Timur (Jatim) di Surabaya.
Ia pun menyebut kini Jatim tengah menjadi rebutan untuk pemenangan Pemilu 2024.
Sebelum acara peresmian, Puan bersama seribuan pendukung Ganjar Pranowo-Mahfud Md berolahraga jalan sehat bersama yang finish di depan kantor TPD Jatim, Sabtu (4/11/2023) pagi.
Kantor TPD Ganjar-Mahfud Jawa Timur berada di Jalan Kecilung, Ketabang, Surabaya.
Tak hanya massa dari PDIP, peresmian kantor TPD Ganjar-Mahfud turut dihadiri perwakilan dari partai koalisi yakni PPP, Hanura, Perindo, serta jaringan simpul relawan.
Acara dimulai dengan penyampaian laporan dari Ketua TPD Ganjar-Mahfud Jawa Timur, Budi Sulistyono yang juga mantan Bupati Ngawi.
Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan penyampaian pidato dari Puan.
Ia memberikan arahan kepada jajaran TPD Jatim serta relawan dan pendukung Ganjar-Mahfud lainnya.
Di awal sambutan, Puan meminta kesiapan jajaran TPD Jawa Timur untuk memenangkan Ganjar-Mahfud pada Pilpres 2024. Mengingat, waktu sebelum pencoblosan tinggal 101 hari lagi.
“Artinya jika kita ingin Pak Ganjar dan Pak Mahfud menang, maka sudah tidak bisa lagi kita santai-santai, tidak bisa menunda-nunda kerja pemenangan,” kata Puan.
Menurutnya, kerja-kerja pemenangan Ganjar-Mahfud harus digenjot dari sekarang dengan tujuan untuk mengetuk hari rakyat.
Seluruh jajaran tim pemenangan diingatkan untuk turun ke lapangan agar rakyat mengetahui Ganjar-Mahfud adalah pasangan yang cocok untuk memimpin Indonesia di masa mendatang.
Selain itu, Puan juga meminta kepada seluruh pendukung untuk merelakan kawan yang sekarang menjadi lawan.
“Jangan lagi ada yang berpikir bahwa kawan yang sudah jadi lawan itu sebenarnya sedang bersandiwara dan aslinya itu tetap bersama kita. Tidak ada itu. Sudah, terima kenyataan bahwa kawan lama sudah menjadi lawan baru,” ucap mantan Menko PMK itu.
Puan lantas berbicara soal Indonesia yang kini dihadapkan dengan benih orde baru yang mengkhawatirkan.
Untuk itu, ia meminta seluruh pendukung agar solid dan fokus pada tujuan memenangkan pemimpin yang amanah dan mengabdikan diri untuk Indonesia.
“Walaupun badai menghadang di depan kita jangan pernah kita gentar, jangan pernah kita takut, kita tetap tegak lurus memenangkan perjuangan kita,” tegas Puan.
Komentari tentang post ini