LABUAN BAJO-Menteri Perhubungan (Menhb) Budi Karya Sumadi menargetkan pembangunan Infrastruktur transportasi seperti Pelabuhan dan Bandara di Labuan Bajo dapat diselesaikan pada akhir tahun 2020 seperti yang ditargetkan Presiden Joko Widodo.
Demikian disampaikan Menhub Budi seusai melakukan rapat koordinasi dengan Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) Viktor Laiskodat dan jajaran Kemenhub di Labuan Bajo, Selasa (21/1).
“Revitalisasi Pelabuhan lama dan Bandara maunya Pak Presiden akhir tahun 2020 sudah selesai semuanya. Insya Allah bisa selesai,” ujar Menhub Budi.
Dalam rakor yang dihadiri pula oleh Konsorsium pemenang proyek Kerjasama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU) Bandara Komodo, Menhub Budi mengatakan, untuk tahap pertama yang akan dilakukan adalah proses pembebasan lahan seluas 18-20 Ha untuk perpanjangan runway dan revitalisasi terminal Bandara Komodo.
“Saya koordinasi intensif dengan Pak Gubernur NTT dan calon atau investor Bandara Komodo, paling tidak pembebasan tanah dalam tiga bulan itu harus selesai,” jelas Menhub.
Komentari tentang post ini