Samudera Indonesia Lunasi Sukuk Ijarah I Tahun 2023 Seri A Rp214,895 Miliar

Wednesday 14 Aug 2024, 11 : 34 am
by
PT Samudera Indonesia Tbk (SMDR)

JAKARTA – Manajemen PT Samudera Indonesia Tbk (SMDR) mengumumkan, pihaknya telah melakukan pelunasan Sukuk Ijarah Berkelanjutan I Tahap I Tahun 2023 seri A senilai Rp214,895 miliar pada 12 Agustus 2024.

Ridwan Hamid, Direktur Keuangan SMDR dalam keterbukaan informasi di laman BEI, dikutip Rabu (14/8/2024) mengemukakan, pelunasan sukuk ijarah tersebut meliputi pokok senilai Rp210,825 miliar dan fee ijarah Rp4,070 miliar.

“Pelunasan dana sukuk Rp214,895 miliar dibayarkan Perseroan melalui Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) pada 12 Agustus 2024,” kata Ridwan.

Ridwan mengatakan, pelunasan dana sukuk ini tidak berdampak material terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan, maupun kelangsungan usaha Perseroan.

Sekedar informasi, Sukuk Ijarah Berkelanjutan I SMDR  Tahap I Tahun 2023 dicatatkan di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 2 Agustus 2023. Sukuk Ijarah SMDR tersebut terdiri atas Seri A (SISMDR01ACN) sebesar Rp210,825 miliar  berjangka waktu 370 hari kalender sejak tanggal emisi; dan Seri B (SISMDR01BCN) sebesar Rp175 miliar dengan tenor lima tahun sejak tanggal emisi.

Baca juga :  Perluas ke Asuransi Mikro, Prudential Luncurkan PRUaman

Dana hasil penerbitan sukuk tersebut setelah dikurangi biaya emisi, sebesar 73,67% digunakan  untuk memberikan pembiayaan kepada anak usaha, yakni PT Samudera Perkapalan Indonesia, dengan sistem bagi hasil, dan sisanya untuk modal kerja Perseroan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari BeritaMoneter.com. Mari bergabung di Channel Telegram "BeritaMoneter.com", caranya klik link https://t.me/beritamoneter, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca juga berita kami di:

Raka

Adalah jurnalis dengan pengalaman kurang lebih 18 tahun di dunia jurnalistik. Fokus utamanya adalah pada liputan ekonomi dan politik.

Komentar


HI THERE!

Eu qui dicat praesent iracundia, fierent partiendo referrentur ne est, ius ea falli dolor copiosae. Usu atqui veniam ea, his oportere facilisis suscipiantur ei. Qui in meliore conceptam, nam esse option eu. Oratio voluptatibus ex vel.

Wawancara

BANNER

Berita Populer

Don't Miss

Indonesia Prakarsai SSTC Energi Terbarukan

JAKARTA-Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg) dan Kementerian Energi
Sequis Life

Super Easy Health Bantu Generasi Sandwich Jaga Finansial

JAKARTA-Istilah generasi sandwich sedang populer saat ini. Mereka berusia antara