JAKARTA-Pemerintah diminta siap menghadapi kenyataan terkait soal tax amnesty. Karena kenyataan di lapangan tidak seperti yang diharapkan. Apalagi sampai saat ini dana tebusan dan repatriasi masih minim. “Tax Amnesty ibarat seperti mengharapkan lampu Aladin. Lho lihat saja kenyatannya bagaimana,” kata Ketua Badan Koordinasi Perdagangan Internasional KADIN Ricky Sutanto usai diskusi “Rakyat Punya Rumah, Mimpi atau Nyata?” di Jakarta, Selasa (6/9/2016)
Ricky memberi contoh bagaimana sulitnya menarik dana yang diparkir di luar negeri untuk masuk ke dalam negeri. Masalahnya, para pengusaha itu juga mau aman uangnya. “Saya beri contoh, rumah kita bocor cuma punya TV hitam putih, lalu nonton di rumah tetangga yang TV nya colour dan ada AC nya, apa anak kita mau pulang?,” tanya dia lagi
Berdasarkan data dana tebusan yang masuk hingga Senin (29/8) pukul 12.00 WIB baru mencapai Rp 2,16 triliun atau 1,3 persen dari target Rp 165 triliun. Sedangkan dana repatriasi dan deklarasi yang dilaporkan masing-masing masih hanya 0,8 persen dan 2,4 persen dari jumlah yang diproyeksikan.
Komentari tentang post ini