Kerap terdengar bunyi aneh tapi sangat harmoni. Ini salah satu kelebihan dari si kecil nan gesit itu.
Dua bakat ini dilakoni sama baiknya. Bila melawak, imajinasinya begitu tinggi.
Setiap kata, kalimat dan situasi apapun bisa ia berubah menjadi bahan cerita indah yang memunculkan gelak tawa yang mengocok perut. Imajinasi itu jadi tanda-tanda yang jelas sebagai manusia cerdas.
Sebagai musisi ia bahkan sampai di tangga puncak, ketua musik Seminari Kisol. Hanya orang profesional yang bisa mencapai tangga itu.
Memikat Biduan SMA Suryadikara
Ketika itu, SMA Syuradikara, Ende, mengadakan malam keakraban dengan siswa SMA Seminari Kisol. Musisi Seminari Kisol, yang digawangi Maxi Regus berkolaborasi dengan Musisi SMA Syuradikara, Faris CS.
Dengan biduan cantik SMA Syuradikara kala itu, Yanti Sutrisno. Lagu galau “Hatiku, Hatimu” yang dinyanyikan oleh sang biduan seperti mematok sang basis untuk tidak mau salah.
Kolaborasi tim Maksi dengan tim Faris membuat mata dan hati tertegun.
Luar biasa! Maksi dan teman-teman seperti membawa para pendengar untuk tidak mau beranjak dari tempat duduk. Sang biduan pun tidak ingin lepas dari iringan Maksi.
Komentari tentang post ini