JAKARTA-PT Mitra Keluarga Karyasehat Tbk (MIKA) berencana melanjutkan pelaksanaan program pembelian kembali (buyback) saham sebanyak-banyak 100 juta lembar dengan mengalokasikan dana maksimum Rp250 miliar.
“Perseroan bermaksud melanjutkan kembali pembelian saham dengan menyampaikan pemberitahuan rencana untuk buyback saham tahap keempat,” kata Direktur MIKA, Joyce V Handajani dalam surat Mitra Keluarga kepada Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan PT Bursa Efek Indonesia (BEI) tertanggal 12 Mei 2022.
Dia menyampaikan, perkiraan nilai nominal saham yang akan dibeli kembali adalah maksimum Rp250 miliar atau jumlah saham sebanyak-banyaknya 100 juta lembar.
Joyce menyebutkan, pelaksanaan buyback saham akan dilakukan sejak 13 Mei 2022 sampai 11 Agustus 2022.
Dia mengungkapkan, MIKA membatasi harga pembelian saham maksimum Rp2.500 per lembar.
Perseroan memiliki modal kerja dan cadangan dana yang memadai, sehingga pelaksanaan buyback saham akan dibiayai dari kas internal MIKA.
Maka, aksi korporasi ini tidak membutuhkan pembiayaan tambahan dan tidak berdampak signifikan terhadap penurunan pendapatan.
Komentari tentang post ini