
“Pada era ini jumlah populasi usia produktif akan lebih banyak dibandingkan dengan usia tidak produktif,” ujar Wakil Rakyat Kota Bekasi dan Kota Depok ini.
Wakil Rakyat Dapil Jabar VI ini mengatakan , bonus demografi menjadi suatu momentum dan kesempatan baik bagi Indonesia dalam meningkatkan produktifitas dan daya saing secara global yang berimplikasi pada kemajuan negara.
“Dalam meraih ini, tentu yang perlu ditekankan adalah membangun sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas, dinamis, kreatif, inovatif, dan maju,” terangnya.
Dia mengatakan bangsa dan masyarakat Indonesia saat ini menaruh harapan besar terhadap pemuda Indonesia karena merekalah ujung tombak kemajuan Indonesia kedepan.
“Oleh karenanya, dibutuhkan ide, gagasan, dan trobosan baru melalui sebuah gerakan-gerakan perubahan, serta memberikan solusi dan aksi kongkret atas segala problematika yang ada,” pungkasnya.













