JAKARTA-Kementerian Perdagangan (Kemendag) bekerja sama dengan Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas) akan berpartisipasi pada Hong Kong Gift and Premium Fair 2014 sebagai salah satu komitmen untuk meningkatkan ekspor produk unggulan serta melanjutkan promosi produk kerajinan Indonesia. Pameran ini akan dilaksanakan pada 27-30 April 2014 mendatang di Hong Kong Convention and Exhibition Centre (HKCEC), Hong Kong, Republik Rakyat Tiongkok (RRT). “Hong Kong Gift and Premium Fair merupakan pameran produk premium dan cinderamata terbesar di dunia. Partisipasi Indonesia pada pameran ini menjadi langkah strategis Kemendag untuk terus berkomitmen mempromosikan produk-produk unggulan karya bangsa, khususnya produk kerajinan dan cinderamata ke pasar global,” ujar Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional, Nus Nuzulia Ishak dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Jumat (25/4).
Hong Kong merupakan salah satu pusat logistik paling penting di Asia. Bandara Hong Kong adalah peringkat pertama dalam hal bongkar muat barang juga pelabuhan kontainer terbesar ketiga di dunia. Peran Hong Kong sebagai hub ini salah satunya menjadikan pameran Hong Kong Gift and Premium Fair 2013 diikuti oleh 4.128 peserta dari 37 negara dan dikunjungi oleh 50.205 buyers internasional. Ditambah dengan ketergantungan Hong Kong yang tinggi terhadap produk impor, diharapkan ekspor dari Indonesia, khususnya produk cinderamata dan kerajinan, dapat lebih meningkat pada tahun 2014.