“UMKM sendiri memperkerjakan 107 juta tenaga kerja atau 97 persen seluruh tenaga kerja indonesia. Betapa pentingnya juga target sasaran selain rumah tangga tapi UMKM,” sebutnya.
Sedangkan dari sisi utilisasi, jelasnya penyaluran kredit di sektor UMKM baru sebesar 18 persen dan total kredit yang disalurkan oleh UMKM sebesar Rp635 triliun.
Namun jumlah tersebut masih kecil jika dibandingkan jumlah penyaluran kredit yang ada yakni sebesar Rp3.500 triliun.
“Ini sangat sedikit. Kalau kita bandingkan rata-rata penyaluran per unit, cuma nerima Rp11,2 juta per unit. Padahal usaha besar ada 4.968 unit. Tapi rata-rata menerima kredit Rp575 miliar. Jadi yang kecil hanya Rp11,2 juta, yang besar Rp575 miliar,” paparnya.
Komentari tentang post ini