BNI Syariah berharap dengan kegiatan Direksi Mengajar ini, siswa bisa lebih memahami keuangan syariah dan bisa melakukan perencanaan keuangan sejak dini. Dalam menjalankan kegiatan operasionalnya, BNI Syariah selalu mengangkat nilai-nilai Hasanah dan berkomitmen menjadi Hasanah Banking Partner yang memberikan manfaat bagi seluruh kalangan sejak usia muda sampai tua tidak hanya untuk kehidupan di dunia, bahkan kemanfaatannya sampai di akhirat kelak (Hasanah Way).
Pada kegiatan Direksi Mengajar di Kudus, BNI Syariah bersama dengan Yayasan Hasanah Titik (YHT) memberikan bantuan fasilitas sarana dan prasarana sekolah sebagai penunjang mengajar siswa senilai Rp 50 juta.
Direksi Mengajar dilakukan pada Oktober 2019 bertepatan dengan Bulan Inklusi Keuangan (BIK) 2019 oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Hal ini sesuai dengan POJK Nomor 76/POJK.07/2016 tentang Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan di Sektor Jasa Keuangan Bagi Konsumen dan/atau masyarakat Bab II Pasal 2, yaitu PUJK wajib melaksanakan kegiatan dalam rangka meningkatkan Literasi Keuangan.
Kegiatan ini rutin digelar tiap tahun sejak 2016 lalu. Pada tahun ini, BNI Syariah melaksanakan kegiatan Direksi Mengajar di lima kota yaitu Kudus, Aceh, Ternate, Malang, dan Palangkaraya.













