“Kami memahami bahwa proyek perluasan Pabrik B1 dan MTBE ini merupakan salah satu proyek strategis dalam rangka mendukung komitmen kuat Chandra Asri Group kepada pemerintah Indonesia untuk memperkuat industri hilir di dalam negeri,” ujarnya.
Atsushi menambahkan, IKPT berkomitmen melakukan upaya terbaik untuk mencapai keberhasilan proyek, dengan menyelesaikan proyek sesuai dengan target jadwal dan mematuhi persyaratan kualitas dan keselamatan kerja.
Dengan inisiatif ini, Chandra Asri Group menunjukkan komitmen terhadap inovasi dan solusi berkelanjutan untuk mendukung pertumbuhan sektor petrokimia dan memberikan nilai tambah bagi Indonesia.
Komentari tentang post ini