BANYUWANGI-Pemerintah diminta lebih waspada terhadap ancaman lonjakan kasus Covid-19 akhir-akhir ini, terutama menjelang akhir tahun 2021, libur natal dan tahun baru (Nataru).
Apalagi serangan gelombang ketiga Covid-19 ini diprediksi puncaknya pada Desember 2021.
“Kita lihat ada tren kenaikan kasus cukup signifikan di beberapa daerah. Keterisian rawat inap rumah sakit di 43 kabupaten/kota juga meningkat termasuk di Wisma Atlet. Ini jadi lampu kuning bagi pemerintah dan masyarakat,” kata Anggota FPPP MPR-RI, Anas Thahir di sela-sela pelaksanaan sosialisasi empat pilar MPR RI, Banyuwangi, (22/11/2021).
Lebih jauh Anggota Komisi X DPR RI mengimbau pemerintah, tidak boleh lengah dengan adanya tren kenaikan tersebut.
Karena melonjaknya kasus baru covid sudah terjadi di Eropa dan beberapa negara lain.
“Ini jadi lampu kuning bagi pemerintah dan masyarakat,” tegasnya.
Namun pihaknya sedih dan prihatin, karena masyarakat mulai terlena dengan penurunan level PPKM.
“Saya melihat hampir di semua daerah terjadi penurunan kedisiplinan masyarakat dalam menerapkan prokes. Tidak seperti pada awal-awal pandemi, sekarang mulai banyak yang abai bahkan sembrono. Ini memprihatinkan,” lanjut Anas lagi.