Mr. Takashi Hagimoto, Maruwa Sangyo Co., Ltd dari Osaka menyerahkan kontrak pembelian senilai USD 251.460 yang telah ditandatangani bersama dengan CV. Jaya Surya Timur, Surabaya.
Guna meningkatkan ekspor produk ekspor nonmigas Indonesia, Direktorat Jenderal PEN Kementerian Perdagangan menggalakkan program Buying Mission (Misi Pembelian).
Kementerian Perdagangan memberikan fasilitas kepada para buyer potensial dari mancanegara untuk bertemu dan melakukan kontrak dagang dengan eksportir di Indonesia.
“Melalui program Buying Mission, Ditjen PEN mengambil langkah agresif untuk upaya meningkatkan ekspor Indonesia pada saat kondisi ekonomi global dunia yang belum membaik, dan diharapkan melalui program ini akan tercapai peningkatan nilai ekspor,” ujar Nus.
Produk kayu Indonesia diapresiasi banyak negara di dunia termasuk Eropa karena terjaminnya masalah lingkungan dan mengantongi sertifikasi legalitas lingkungannya.
Komentari tentang post ini