Dia mengatakan Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) merupakan salah satu wilayah Timur Indonesia yang saat ini melakukan percepatan pembangunan.
Sektor Pariwisata menjadi trend baru pertumbuhan ekonomi daerah yang menggerakkan semua potensi dari sektor lain, mulai dari sektor pertanian, perikanan, energi terbarukan, dan infrastruktur.
Pemerintah tegasnya terus mendukung pengembangan infrastruktur dan peningkatan konektivitas internasional, yang telah menjadikan NTT sebagai destinasi investasi yang menarik di sektor pariwisata.
Perekonomian NTT tumbuh sebesar 4,35 persen pada triwulan II tahun 2024 dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun 2023 dimana pertumbuhan ekonomi tertinggi dicapai oleh lapangan usaha penyediaan akomodasi dan makan minum yaitu sebesar 10,72 persen.
Pencapaian investasi di NTT hingga kuartal pertama 2024, terutama di sektor pariwisata menunjukkan hasil yang signifikan dan menjadi landasan kuat untuk terus menarik investasi berkualitas.
“Mari bersama-sama kita wujudkan NTT sebagai destinasi pariwisata yang berdaya saing tinggi dan menjadi kontributor utama bagi pertumbuhan ekonomi Indonesia. From Culture to Capital Investing in the Future For Better NTT,” pungkasnya
Komentari tentang post ini