Dalam acara yang diselenggarakan Himpunan Pengembang Nusantara (HIPNU) bertajuk “Terima Tantangan, Sambut Peluang, Menjadi Pengembang” tersebut, lebih jauh Wapres mengapresiasi berbagai pihak yang telah berkontribusi dalam pemenuhan kebutuhan rumah bagi masyarakat berpenghasilan rendah.
“Pada kesempatan yang baik ini, saya menyampaikan ucapan terima kasih kepada para pihak yang peduli pada pemenuhan kebutuhan papan, khususnya bagi masyarakat berpendapatan menengah ke bawah,” ucapnya.
Di dalam penyediaan perumahan tersebut, lanjut Wapres, HIPNU sebagai salah satu organisasi pengembang perumahan diharapkan berpegang pada prinsip profesionalitas dan spirit kebaikan.
“Pengurus dan anggota organisasi ini harus memiliki niat (nawaitu) yang lurus dan bertindak profesional dalam memenuhi kebutuhan perumahan masyarakat, dengan menerapkan spirit untuk saling membantu dalam kebaikan tanpa melihat suku, ras, maupun agama,” tegasnya.
Ia juga berharap acara ini dapat melahirkan pengusaha-pengusaha baru di sektor properti dalam mendorong pemenuhan rumah layak huni bagi masyarakat.
Komentari tentang post ini