Akuisisi ini menjadi pencapaian signifikan bagi TBS dalam ekspansi regional di sektor pengelolaan limbah dan solusi lingkungan di Indonesia dan Singapura.
“Kami sangat mengapresiasi kemitraan strategis bersama Bank DBS, termasuk atas perannya sebagai penasihat keuangan dalam proses akuisisi SembEnviro. Dukungan kuat dari Bank DBS melalui solusi pembiayaan berbasis ESG telah mempercepat langkah TBS dalam mewujudkan visi bisnis berkelanjutan. Kami berharap kolaborasi yang telah terjalin erat ini dapat terus berlanjut dan semakin kuat di masa depan, guna bersama-sama menciptakan dampak positif bagi lingkungan dan masyarakat,” ujar CEO TBS, Dicky Yordan.
Kemitraan antara Bank DBS dan TBS bukanlah yang pertama. Sebelumnya, pada September 2023, Bank DBS Indonesia dan PT Bank Mandiri Tbk bertindak sebagai book runner dan lead arranger dalam perjanjian kredit senilai USD33 juta untuk TBS dalam skema club deal.
Dana ini digunakan untuk mengakuisisi Asia Medical Enviro Services (“AMES”), perusahaan pengelola limbah medis terbesar di Singapura.