JAKARTA-Pengamat politik Islam, Zuhairi Misrawi meminta partisipasi masyarakat, utamanya warga DKI Jakarta untuk melawan upaya politisasi agama dalam ajang pilkada DKI Jakarta ini.
Sebab, politisasi agama ini tidak hanya membuat bangsa ini hancur, tetapi juga membawa bencana bagi Indonesia.
“Saya kira, malapetaka bagi demokarasi dan angsa ini jika politisasi agama ini dimainkan terus. Kita harus melawan bersama-sama. Ini sebuah kemunduran,” tegasnya di Jakarta, Jumat (20/1).
Menurutnya, perlawanan terhadap politisi agama ini tidak semata-mata kepentingan politik Basuki Tjahaja Purnama, tetapi ini demi menyelamatkan masa depan bangsa Indonesia.
Sebab bisa dipastikan, bangsa ini akan tercerai berai jika anak bangsa abai dengan politisasi agama ini.
“Isu politisasi agama ini ancaman nyata bagi kebhinekaan kita. Tetapi, saya melihat, walaupun Ahok diserang dengan berbagai fitnah, surveynya masih tetap tinggi,” terangnya.
Hal ini menandakan cara beragama warga DKI Jakarta dan orang Indonesia umumnya sangat dewasa.