MESIR – Pemerintah Indonesia saat ini sedangmenyiapkan kolaborasi perdagangan antara Indonesia—Mesir di bidang minyak kelapa sawit.
Hal ini disampaikan Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag) Jerry Sambuagasaat mengunjungi perusahaan pengolahan minyak kelapa sawit Savco di kawasan industri 10 Ramadan, Provinsi Sharqia, Mesir pada Sabtu lalu (27/4).
“Pada tahun lalu, Savco telah lebih dulu mengunjungi Sinar Mas, salah satu perusahaan minyak kelapa sawit Indonesia untuk membahas potensi kerja sama. Savco menyampaikan minatnya menjadi agen Sinar Mas di Mesir dan ingin mengimpor minyak curah Indonesia. Jumlahnya cukup besar, yaitu mencapai 5 ribu ton setiap bulannya untuk dikirim ke Pelabuhan Adabya di Mesir. Terkait dengan hal itu, kami sedang menyiapkan kolaborasi perdagangan dengan Savco,” ujar Jerry.
Jerry mengutarakan, pemerintah RI menyambut baik ketertarikan Savco untuk berkolaborasi dengan Sinar Mas di bidang minyak kelapa sawit.
Komentari tentang post ini