SUMATERA SELATAN-Kementerian ESDM melalui Puslitbangtek Minyak dan Gas Bumi “LEMIGAS”, Badan Litbang ESDM, melakukan uji terap pemanfaatan Dimethyil Ether (DME) sebagai bahan bakar rumah tangga dan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Provinsi Sumatera Selatan.
Uji terap ini dilaksanakan selama satu bulan di beberapa titik lokasi di Sumatera Selatan, antara lain Kelurahan 13 dan 14 Ilir, Kecamatan Ilir Timur 1, Kota Palembang sebanyak 73 konsumen; Kelurahan Air Lintang, Kabupaten Muara Enim sebanyak 47 konsumen; dan Desa Tegal Rejo, Kabupaten Tanjung Enim sebanyak 39 konsumen.
Paket yang dibagikan kepada setiap konsumen berupa kompor DME dan tabung DME ukuran 12 kg untuk UMKM dan tabung 5,5 kg untuk rumah tangga.
“Uji terap ini dilakukan untuk mengetahui apakah DME ini layak untuk di kembangkan dan dibuat dalam skala besar untuk masyarakat”, ujar Kepala Badan Litbang ESDM, Dadan Kusdiana dalam sambutannya pada sosialisasi Uji Terap di Kelurahan Air Lintang, Kabupaten Muara Enim (28/12).