Oleh: Saiful Huda Ems
Semua lembaga survei ternama seperti Poltracking, Populi Centre, Indikator Politik, Cyrus Network, Charta Politika, Indo Barometer, Alvara, LSI Denny JA, Y Publica dalam survei terbarunya telah menempatkan Jokowi-MA sebagai pemenang jika Pilpres dilakukan di waktu dekat ini, masalahnya pelaksanaan Pilpres masih kurang beberapa bulan lagi, yakni April 2019, hingga banyak orang harap-harap cemas bahkan ragu apa benar Jokowi-MA akan menang.
Sebuah kekhawatiran yang tidak berlebihan, mengingat semakin gencarnya kubu Prabowo melakukan serangan politik secara total pada kubu Jokowi.
Untuk menjawab keraguan ini terpaksa saya harus berusaha berpikir keras, agar saya dapat memberikan analisa yang lebih obyektif, rasional, tajam dan akurat mengenai siapa yang menang atau yang kalah dari kedua kontestan Capres tsb.
Kekuatan dan Kelemahan Jokowi-Ma’aruf
Jokowi merupakan petahana yang sudah pernah menang melawan Prabowo di Pilpres 2014. Prabowo mengakar di Gerindra dan Hatta Rajassa saat itu mengakar di PAN. Keduanya saat itu didukung penuh oleh partai lainnya yang besar dan menengah serta berpengaruh, yakni Partai Golkar, PPP dan PKS, serta partai gurem PBB.