Oleh: Legowo Kusumonegoro
Pandemi Covid-19 di Indonesia telah menyebabkan lebih dari 70 ribu orang di Indonesia meninggal dunia akibat serangan virus SARS CoV-2.
Banyak keluarga kehilangan orang-orang tersayang dan pencari nafkah di keluarga.
Cepatnya tingkat penyebaran varian baru virus ini harus diantisipasi oleh setiap individu, termasuk konsekuensinya dalam hal keuangan rumah tangga.
Kehilangan pencari nafkah di keluarga secara mendadak kerap kali membuat anggota keluarga yang ditinggalkan mengalami kebingungan secara ekonomi.
Rahasia keuangan rumah tangga yang disimpan oleh pencari nafkah membuat harta yang dimiliki tidak bisa diakses, sementara seringkali tagihan utang berdatangan.
Penasihat untuk Wealth and Asset Management Indonesia (WAM Indonesia) Legowo Kusumonegoro mengatakan bahwa keterbukaan keuangan menjadi semakin penting di tengah pandemi yang semakin mengganas.
Dalam rumah tangga, terkadang suami dan istri tidak bicara secara terbuka soal keuangan. Ada rahasia keuangan yang disimpan dari pasangan walaupun kadang-kadang suami atau istri memilih untuk bercerita ke saudara atau teman dekat.
Komentari tentang post ini