Menurut Anas, salah satu penghargaan bergengsi dari Kerajaan Inggris berupa gelar kehormatan commander of the order of the British Empire, dimana Prof Azra diakui sebagai keluarga bangsawan Inggris yang bebas keluar masuk Inggris tanpa visa.
Legislator dari Dapil Jatim III ini menjelaskan bahwa Prof. Azra dinobatkan sebagai individu dengan gelar ‘SIR’ satu-satu di Indonesia.
“Namun demikian dengan aneka pengharhargaan itu, Prof. Azra tetap menunjukkan dan memilih sebagai pribadi yang rendah hati, humble, sederhana, dan jauh dari sikap jumawa,” papar anggota Komisi IX DPR.
Lebih jauh Anas menambahkan bahwa Prof Azra adalah mewakili sosok pemimpin yang jujur, berintegritas, dan sangat memuliakan dunia ilmu.
“Saya berharap agar generasi muda Indonesia, para mahasiswa, dan putra-putri bangsa yang akan jadi pemimpin bangsa di masa depan bisa menjadikan kepribadian Prof. Azra sebagai panutan sekaligus figur teladan, terutama dalam hal mempertahankan konsistensi, kejujuran dan bertoleransi,” imbuhnya.