Padahal sebelumnya Jokowi mengungkapkan bahwa anak-anaknya tidak tertarik dengan politik.
Kemudian menantunya, Bobby Nasution juga dimintakan dukungan PDI Perjuangan untuk maju di pemilihan wali kota Medan.
Ini juga mengobarkan kader terbaik PDI Perjuangan di Medan.
“Jadi menurut saya, sudah berkali-kali, bahkan tujuh kali keistimewaan diberikan Bu Mega kepada keluarga Jokowi. Menurut saya hubungannya sampai saat ini Bu Mega masih menganggap sebagai anak, sebagai cucu. Walaupun anak dan cucunya nakal, bande. Tetapi menurut saya tidak ada masalah,” ujarnya. ***