JAKARTA – PT Sompo Insurance Indonesia (Sompo Insurance) memperkenalkan skema baru asuransi kesehatan untuk segmen Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).
Skema baru asuransi kesehatan ini diharapkan semakin memudahkan pelaku usaha berskala UMKM untuk mendapatkan layanan jaminan biaya kesehatan yang optimal untuk para karyawannya, melengkapi fasilitas kesehatan yang sudah didapatkan melalui BPJS Kesehatan.
“Meningkatnya biaya perawatan medis dan dampaknya bagi premi asuransi kesehatan telah menjadi perhatian besar bagi kita semua. Laporan Willis Towers Watson (“WTW”) terkait tren kesehatan di 2025 mencatat, biaya kesehatan di Indonesia sejak pandemi Covid-19 diperkirakan mencapai 19,4%, dan tren ini masih terus berlanjut hingga di 2026 dimana angka inflasi kesehatan diperkirakan masih tetap mencapai dua digit. Kami melihat, menambah perlindungan dari asuransi swasta menjadi pilihan yang dapat diambil untuk melengkapi manfaat yang diberikan pemerintah melalui BPJS Kesehatan,” ujar Irfan Firdaus,Chief Health Officer Sompo Insurance.