JAKARTA – Direktorat Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional (PEN) Kementerian Perdagangan memfasilitasi misi pembelian antara perusahaan importir asal Korea Selatan dengan perusahaan eksportir Indonesia yang diproyeksikan meraih lebih dari USD 24 juta.
Misi pembelian tersebut diawali dengan penandatanganan kontrak antara Asia Trade Company asal Korea Selatan dengan PT. Dinuo Indonesia dan PT. Bina Karya Prima pada 22-24 Mei 2014.
“Ditjen PEN bekerja sama dengan Indonesian Trade Promotion Center (ITPC) Busan akan mendatangkan tiga perusahaan asal Korea Selatan. Estimasi nilai untuk kontrak pembelian ketiga perusahaan tersebut dengan enam perusahaan eksportir asal Indonesia adalah sebesar USD 24,4 juta,” jelas Dirjen PEN, Nus Nuzulia Ishak di Jakarta, Kamis (22/5).
Seperti diketahui, nilai ekspor nonmigas Indonesia ke Korea Selatan pada 2013 mencapai USD 6,05 miliar, dengan produk ekspor utama antara lain coal, briquettes, ovoids etc, mfr from coal, natural rubber, balata, chicle etc, prim form etc, copper ores and concentrates, chemical woodpulp, soda or sulfate, not dissoly gr, acyclic hydrocarbons.
Komentari tentang post ini