JAKARTA-PT Mirae Asset Sekuritas Indonesia meyakini bahwa selama Januari 2021 pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) tetap berada pada tren positif, lantaran didukung oleh sentimen positif terkait pelaksanaan vaksinasi Covid-19 dan kenaikan harga komoditas.
Menurut Head of Research Division Mirae Asset, Hariyanto Wijaya, hingga 6 Januari 2021, IHSG tercatat mengalami kenaikan 1,4 persen dan hingga akhir Januari akan tetap berada pada tren positif. Pada penutupan perdagangan kemarin, IHSG berakhir di zona hijau dengan penguatan sebesar 0,2 persen ke level 6.395.
“Kami memperkirakan kinerja IHSG akan kembali positif di Januari 2021 yang didukung oleh optimisme terkait vaksinasi Covid-19,” kata Hariyanto dalam diskusi virtual bertajuk “IHSG Positif di Januari, Ini Saham-saham yang Prospektif” di Jakarta, Rabu (13/1).
Selama kurun delapan tahun terakhir, kecuali pada 2017 dan 2020, IHSG mengalami kenaikan rata-rata do Januari sebesar 1,5 persen.
Namun pada Januari 2020, IHSG terkoreksi 5,7 persen yang disebabkan oleh sentimen buruk terkait serangan AS terhadap jenderal tertinggi di Iran, Qasem Soleimani pada 3 Januari dan penyebaran virus korona.
Komentari tentang post ini