JAKARTA-Duta Joko Widodo adalah kumpulan dari berbagai unsur masyarakat sipil yang tersebar di 30 propinsi dan 100 kabupaten kota. Saat ini Duta Joko Widodo yang tersebar di seluruh Indonesia berjumlah 20.000 orang.
Latar Belakang munculnya Gerakan Duta Joko Widodo: Lahirnya gerakan Duta Joko Widodo berangkat dari kepedulian bersama untuk mewujudkan kepemimpinan yang berpihak pada Rakyat. Pemimpin yang melayani dengan Hati, mendengar suara rakyat dan terlibat pada penyelesaian persoalan yang tengah dihadapi rakyat.
Bertahun tahun lamanya, ditengah pergantian kepemimpinan negara situasi rakyat nyaris tak jauh berbeda. Pemenuhan Hak-Hak dasar rakyat seperti hak atas pendidikan, hak atas kesehatan, Hak atas perumahan, Hak atas pekerjaan dan upah Layak, Hak atas bebas dari prilaku diskriminasi serta Hak dasar lainnya belum serius dipenuhi. Padahal negara berkewajiban untuk memenuhi hak-hak dasar tersebut.
Dari semua kandidat yang muncul di publik hanya Joko Widodo yang bisa menyakini kami, bahwa Ia mampu mewujudkan harapan rakyat dalam hal pemenuhan hak-hak dasar diatas. Joko Widodo menunjukan kepeduliannya terhadap masyarakat kecil yang selama ini terpingirkan dengan tindakan nyata seperti yang dilakukannya di Solo dan DKI Jakarta dengan program Jakarta Sehat, Jakarta Pintar dan berbagai program lain yang meyakinkan kami bahwa Joko Widodo mampu memenuhi harapan seluruh rakyat Indonesia. Hal tersebut menjadi dasar bagi Kami berpihak dan tergerak untuk membuat sebuah gerakan Duta Joko Widodo di seluruh Indonesia.